Tambal Ban Oh..Tambal Ban

DPRa PKS Abadijaya : Kewaspadaan berkendara khususnya sepeda motor di jalan raya harus terus ditingkatkan , ranjau Paku ada dimana mana . Aneka jenis paku disebar dengan berbagai tujuan.. Jalanan Depok kini sudah mulai rawan .disinyalir ranjau paku yang disebar penambal ban nakal juga menjadi ancaman tersendiri. Bukan bermaksud menyalahkan si tukang tambal Ban yang sudah menolong menambalkan Ban yg bocor, perilaku sang penambal harus menjadi perhatian utama.

Ciri-ciri penambal ban ini adalah ‘nomaden’. Tidak mangkal secara permanen disuatu tempat. Kalaupun dia mangkal ditempat tersebut untuk jangka waktu yg lama tempat yg ditempati tidak dibangun secara permanent. Umumnya mereka menggunakan roda dorong dan sejenisnya yang memuat peralatan kerja. Jenis paku yang ditebarpun kini beragam. Tidak hanya paku beton, paku lawas maupun paku biasa yang ditancapkan dalam tripleks atau karet, kini mereka pandai membuat paku ‘jadi-jadian’.

Paku ini dibuat dari bahan yg biasa terdapat dalam payung, yaitu bagian yang menghubungkan tiang dengan payungnya. Dengan melancipkan dan memotong kedua ujungnya ban type Tubeless-pun tak berdaya karena angin tetap dapat keluar melalui celah pada paku tersebut. Dan ada juga pake paku payung bagi sepeda motor yang bannya tipis akan mudah kempes. Jam Rawan : Kewaspadaan ekstra tinggi harus dilakukan pada jam-jam rawan dimana paku umumnya sudah disebar. Yaitu pada jam 6 s/d 9 pagi dan 5 s/d 9 malam. Inilah jam-nya orang-orang pada pergi dan pulang kerja. Lokasi rawan:

Di KM 40 di dekat PT. DNS jalan raya Bogor, Jl. Soleh Iskandar, Jl.. Pasar Agung, Jl. Margonda dekat Polres Depok, Jl. Juanda yang dekat Tanaman Sarana Tani, Jl. Sugu Tamu menuju M Yusuf,

Tips Pencegahan Jika kebetulan melalui jalur rawan tersebut, akan lebih baik mengambil jalur tengah, tidak mengambil jalan di pinggir kiri atau kanan. Dalam Hal anda ‘kena’ ranjau tersebut, jangan panik. Jika khawatir silahkan telp 112 untuk bantuan darurat. Sementara itu jika bertemu dengan penambal Ban dan tetap memanfaatkan jasanya, tetap harus waspada. Perhatikan dengan baik cara kerjanya. Jika menggunakan Ban non Tubeless perhatikan cara melepas bannya. Biasanya, sang penambal berlaku curang dengan tidak mencabut paku sebelum melepas ban dalam. Dengan cara demikian ban dalam akan mengalami ‘luka’ yg lebih besar. Akibatnya Anda dipaksa harus mengganti
pageads

Related Post: