Kejadian Salah Kiblat Saat Salat Idul Fitri di Malang

Ribuan jamaah melakukan Salat Idul Fitri di Masjid Agung Malang, Rabu (6/7/2016) Pagi. Jumlah itu tentu saja sangat besar dan masjid tak mampu menampung seluruh Jamaah. Yang tak kebagian tempat dalam masjid, lalu melakukan salat nyaris di bawah jembatan penyeberangan Kayu Tangan di sisi utara masjid.

Mereka berdiri mengikuti lekuk jalan yang melengkung. Nah, di sinilah keraguan jamaah itu tiba. Mereka kebingungan dalam menentukan arah kiblat.


"Coba dicek di kompas. Banyak jamaah yang mengikuti lekukan jalan," ucap Kasat Lantas Polres Malang Kota, AKP David Triyo Prasojo di tengah jamaah.

Setelah dites dengan kompas, ternyata arah kiblat jamaah di depan Pertokoan Kayu Tangan yang dipergunakan jamaah salah

Mereka saat itu menghadap masjid, bukan ke arah kiblat. Petugas dari Masjid Agung berulang kali juga mengingatkan agar jamaah membenarkan arah kiblat, namun ya tetap saja, para jamaah banyak yang mengabaikan.(tribu)


pageads