Pic.Liputan6 tv |
AbadijayaNEWS via Liputan6, Boyolali - Setelah sekian tahun menabung, Soetrisno Harjo Suwiro akhirnya bisa menunaikan ibadah haji di usianya 92 tahun. Calon haji asal Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah ini dulunya berprofesi sebagai tukang becak di kawasan Yogyakarta selama 45 tahun.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Senin (22/9/2014), meski usianya hampir seabad, namun Soetrisno tetap aktif dan bersemangat melakukan rangkaian persiapan menuju Tanah Suci.
Bersama ratusan calon haji lainnya, Soetrisno menjalani masa karantina di Embarkasi Haji Solo menjelang keberangkatannya menunaikan rukun Islam kelima. Soetrisno berangkat bersama putri keduanya Nur Wakhidah.
Soetrisno tercatat sebagai calon haji tertua yang diberangkatkan dari Embarkasi Haji Solo. Meski menyandang calon haji tertua, namun semangat untuk menunaikan ibadah haji tak kalah dengan calon haji yang usianya jauh di bawah dirinya.
Di usainya yang sudah tua ini, Soetrisno bersyukur karena bisa mewujudkan keinginannya berangkat haji menggunakan dana tabungan yang diperoleh dari hasil keringatnya sendiri. (Ein)
Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Senin (22/9/2014), meski usianya hampir seabad, namun Soetrisno tetap aktif dan bersemangat melakukan rangkaian persiapan menuju Tanah Suci.
Bersama ratusan calon haji lainnya, Soetrisno menjalani masa karantina di Embarkasi Haji Solo menjelang keberangkatannya menunaikan rukun Islam kelima. Soetrisno berangkat bersama putri keduanya Nur Wakhidah.
Soetrisno tercatat sebagai calon haji tertua yang diberangkatkan dari Embarkasi Haji Solo. Meski menyandang calon haji tertua, namun semangat untuk menunaikan ibadah haji tak kalah dengan calon haji yang usianya jauh di bawah dirinya.
Di usainya yang sudah tua ini, Soetrisno bersyukur karena bisa mewujudkan keinginannya berangkat haji menggunakan dana tabungan yang diperoleh dari hasil keringatnya sendiri. (Ein)
Tag :
Peristiwa