Ketua DPD Partai Gerindra DKI M. Taufik tidak keberatan jika bakal calon Gubernur DKI Sandiaga Uno berdampingan dengan kader PDI Perjuangan Boy Sadikin yang merupakan putera mantan Gubernur DKI Ali Sadikin.
"Kami terbuka dengan tokoh siapa pun yang ingin mendampingi Sandi di Pilkada DKI 2017," kata Taufik di Jakarta, Kamis (8/9/2016).
Menurut Wakil Ketua DPR DKI ini, jika hal itu terjadi, Boy harus mengikuti mekanisme yang telah disepakati oleh partai yang mendukung Sandiaga untuk maju merebut kursi DKI 1 periode 2017-2022 yakni ikuti proses fit and proper test.
"Ini kan mekanisme yang harus dijalankan. Nanti Gerindra, PKB, dan Demokrat yang menanyakan kesediaan tokoh itu," ujarnya.
Untuk diketahui, Sandiaga Uno melamar mantan Ketua DPD PDIP DKI Boy Bernadi Sadikin untuk menjadi bakal calon Wakil Gubernur DKI pada Pilkada DKI 2017. Hal ini dilakukan Sandi saat silaturahmi langsung ke kediaman Boy di Jalan Borobudur, Jakarta Pusat.
"Secara khusus, saya meminta Pak Boy mendampingi saya pada Pilgub DKI 2017. Pilihan ini sudah dipertimbangkan dengan matang, beliau pengalaman dan memiliki basis massa yang jelas," kata Sandi. [inilah]
"Kami terbuka dengan tokoh siapa pun yang ingin mendampingi Sandi di Pilkada DKI 2017," kata Taufik di Jakarta, Kamis (8/9/2016).
Menurut Wakil Ketua DPR DKI ini, jika hal itu terjadi, Boy harus mengikuti mekanisme yang telah disepakati oleh partai yang mendukung Sandiaga untuk maju merebut kursi DKI 1 periode 2017-2022 yakni ikuti proses fit and proper test.
"Ini kan mekanisme yang harus dijalankan. Nanti Gerindra, PKB, dan Demokrat yang menanyakan kesediaan tokoh itu," ujarnya.
Untuk diketahui, Sandiaga Uno melamar mantan Ketua DPD PDIP DKI Boy Bernadi Sadikin untuk menjadi bakal calon Wakil Gubernur DKI pada Pilkada DKI 2017. Hal ini dilakukan Sandi saat silaturahmi langsung ke kediaman Boy di Jalan Borobudur, Jakarta Pusat.
"Secara khusus, saya meminta Pak Boy mendampingi saya pada Pilgub DKI 2017. Pilihan ini sudah dipertimbangkan dengan matang, beliau pengalaman dan memiliki basis massa yang jelas," kata Sandi. [inilah]
Tag :
Pilgub DKI