Tanpa terasa sepertinya hanya baru kemarin kita meninggalkan bulan yang penuh berkah dan ampun, hari ini kita akan bertemu kembali dengan bulan Ramadhan.
Marhaban ya Ramadhan… selamat datang bulan Ramadhan, bulan yang penuh berkah dan bulan dimana kita setiap umat islam berharap mendapatkan berkah dan pahala yang berlipat dari Allah SWT.
Bulan Ramadhan adalah saat yang paling tepat bagi kita untuk memperbaiki ibadah kita selama ini, dan berharap di bulan ini kita mendapat ampunan dari segala dosa yang telah kita perbuat selama ini.
Bulan Ramadhan adalah saat yang paling pas untuk saling mengingatkan kita semua, untuk selalu berbuat kebaikan dan kebajikan bukan hanya untuk sesama umat manusia tapi lebih dari itu mendapat Ridhlo dan pahala dari Allah SWT.
Bulan Ramadhan adalah saat yang paling pas untuk kita semua lebih meningkatkan lagi ibadah kita, dan lebih khusyuk berharap ampunan dan limpahan berkah dari Allah SWT.
Saya dan keluarga menghaturkan mohon maaf lahir bathin, semoga kita dapat menjalani Ramadhan ini hingga akhir dan mendapat berkah dari Allah SWT.
Semoga Ramadhan yang telah kita lalui di tahun-tahun yang lalu, dapat kita perbaiki untuk menjadi lebih baik lagi di bulan Ramadhan tahun ini.
Selamat menjalankan ibadah puasa, selamat menjalankan ibadah-ibadah lainnya semata-mata untuk mendapat berkah dari Allah SWT.
Ya Robb, semoga kami dapat melalui bulan Ramadhan tahun ini hingga akhir dan mendapat ampunan dari segala dosa yang telah kami perbuat selama ini….
Ya Robb, semoga kami dapat menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan ini dengan penuh kekhusukan, ketawakalan, sabar, dan penuh dengan keikhlasan semata hanya beribadah kepada Mu….
Selamat datang bulan Ramadhan……..
(syafulspd/ucapan)
Tag :
abadijaya news