[kasus sumber waras] Ahok Akan Dipanggil Komisi III Pekan Depan

Komisi III DPR akan menggelar rapat dengar pendapat (RDP) dengan gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) pekan depan. Pemanggilan Ahok untuk meminta penjelasan terkait pembongkaran Kalijodo dan kasus pembebasan lahan Sumber Waras.


“Ada beberapa hal terkait persoalan hukum yang perlu kami tanyakan (ke Ahok). Banyak persoalan belakangan ini muncul ke permukaan seperti Sumber Waras, persoalan penggusuran, persoalan perdagangan orang yang itu dibilang berizin seperti Alexis. Itu kan perdagangan manusia,” ujar Wakil Ketua Komisi III DPR Desmond J Mahesa di kompleks parlemen Senayan Jakarta, Senin (7/3).

Desmond mengatakan, semua hal yang berkaitan dengan hukum akan ditanyakan ke Ahok. Selain Ahok juga akan ada pemanggilan Kapolda Metro Jaya, Irjen Tito Karnavian.

“Rencana hari ini (Senin), tapi karena Kapolda sibuk mengamankan KTT OKI jadi tertunda. Kalau normal biasanya minggu depan. Yang jadi soal kesediaan Pak Kapolda dan Gubernur, bisa enggak mereka minggu depan?” katanya.(beritasatu)


pageads
Tag : nasional

Related Post: