Nachrowi Siap Menghadap Prabowo, Terlebih Dahulu Minta Izin SBY

Abadijaya News :  Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyebut Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta Nachrowi Ramli sebagai calon pendampingnya di DKI pasca Jokowi dilantik menjadi presiden Oktober besok. Namun, Nachrowi mengaku harus mendapat 'kartu hijau' dari Ketua Dewan Pembina Prabowo Subianto agar bisa menjadi wagub DKI.

"Saya harus mendapatkan kartu hijau atau tiket dari Pak Prabowo," katanya saat berbincang dengan merdeka.com di Park Royale Apartment, Jakarta, Selasa (16/9).

Alasannya, Gerindra merupakan partai yang mengusung Jokowi-Ahok di Pilgub DKI 2012 silam. Karenanya, dirinya harus mendapat restu dari Gerindra untuk menjabat sebagai wagub DKI.

"Tapi harus diingat dulu juga saya kader Demokrat. Langkah pertama saya lapor Pak SBY. Lalu minta izin saya maju wagub. Kalau dapat izin saya jalan, kalau gak dapat ya saya gak jalan," katanya.

Menurutnya, setelah mendapat restu dari SBY dia akan langsung menemui Prabowo Subianto.

"Kedekatan (dengan Prabowo) ada, cuma apakah beliau akan mengusung saya belum tahu dan komunikasi dengan beliau soal wagub juga belum," katanya. (mrdk)
pageads
Tag : Daerah

Related Post: